Cemilan Khas Padang Sumbar
Daftar Cemilan Khas Padang Sumbar Oleh-oleh asli Padang Banged bisa dijadikan buah tangan bila sobat berkunjung ke Ranah Minang. Belum lengkap rasanya berwisata tanpa merasakan pesona kuliner, mulai dari Pedas khas Padang sampai citarasa manis.
Tergantung selera sendiri, dan buktikan enaknya sajian dari tuan rumah. Kali ini saya akan berbagi tentang Cemilan Khas Padang Sumbar yang patut dicoba :
1. GALAMAI
Galamai adalah salah satu makanan kecil dengan bahan dasar tepung beras ketan, gula aren dan santan yang berasal dari daerah Sumatera Barat. Jika di daerah lain makanan sejenis ini dikenal sebagai dodol atau jenang. Hampir semua suku di Indonesia memiliki jenis makanan kecil ini. Cemilan ini paling banyak ditemukan didaerah Payakumbuh.
2. KARAK KALIANG
Karak kaliang dibuat dari tepung ubi pilihan ini merupakan salah satu makanan tradisional minangkabau yang sangat digemari banyak orang, rasanya yang gurih renyah membuat ketagihan. Ada dua ukuran karak kaliang, ukuran besar sebesar ibu jadi dan ukuran kecil, ukuran kecil besarnya kecil sedikit dari kelingking jari orang dewasa. Cemilan ini paling banyak ditemukan didaerah Bukittinggi.
3. SAMBA LADO TANAK
Jalan-jalan ke Sumatera Barat, rasanya
tidak akan sempurna kalau tidak menikmati hidangan kulinernya. salah
satu hidangan kuliner khas sumatera barat yang jarang kita dapatkan di
rumah makan padang adalah sambalado tanak.
Samba lado tanak adalah sambal masakan khas masyarakat Nagari Sungai Jambu, di pinggang Gunung Marapi, Kabupaten Tanah Datar.
4. BIKA SIMARIANA
Bika ini adalah makanan yang terbuat dari santan, tepung beras, gula
merah dan di oleh dengan cara yang sangat unik, mungkin cara pengolahan
ini lah yang membuat Bika siMariana berbeda dengan yang lainnya.
Adonan Bika yang siap dimasak di panggang di atas tungku api dan di
bungkus dengan daun jati, lantas diatasnya ditutup dan dibakar lagi
dengan bara api. Cemilan ini bisa ditemukan didaerah Padang Panjang - Bukittinggi.
5. LAMANG TAPAI
Bahan lamang yang utama ialah beras ketan putih dan santan yang
diberi sedikit garam untuk rasa gurih. Beras ketan dicuci dan direndam
semalaman lalu dimasukkan ke buluh bambu yang di dalamnya dilapisi daun
pisang. Lalu, santan dimasukkan ke buluh bambu dan dibakar di tungku
khusus yang bisa jfadi tempat menyandarkan buluh-buluh bambu lamang.
lamang tapai
Untuk membuat tapai ketan hitam, ketan hitam yang sudah dikukus, didinginkan di atas tempat yang datar, lalu ditaburi ragi tapai hingga merata.
Setelah itu disusun dalam baskom yang sudah dilapisi daun pisang, kemudian ditutup daun dan dibiarkan hingga dua atau tiga malam. Lamang ini sebenarnya makanan tradisi di Sumatera Barat yang dibuat setiap menyambut Ramadan, Lebaran dan Maulid Nabi. Di kampung-kampung, orang wajib membuat lamang sebagai kenduri hingga antaran ke rumah mertua untuk menjaga tali silaturahmi. Orang yang tinggal di kota, biasanya membeli di Pasa Pabukoan, karena membuat lamang cukup sulit dan lama.
Itulah beberapa Cemilan khas yang patut sobat coba jika berkunjung ke Ranah Minang daerah saya, semoga perjalanan menyenangkan bisa sobat dapatkan dengan adanya Cemilan Khas Padang Sumbar.